Kelas X,
Konektor 20/24 Pin ini merupakan konektor dari power supply unit (PSU) yang dihubungkan ke motherboard, berfungsi sebagai sumber daya utama motherboard. Konektor ini terdiri dari 2 bagian. Bagian pertama berjumlah 20 pin dan bagian kedua 4 pin. Jika kita menggunakan motherboard yang baru maka konektor 20 dan 4 pin digabungkan.Versi lama ATX motherboard masih menggunakan konektor ATX 20 pin. Sedangkan pada motherboard selanjutnya sudah menggunakan konektor ATX 24 pin sebagai konektor sumber daya dari power supply.
Berikut adalah konektor SATA, yang memiliki 7 pin. Konektor jenis ini hanya digunakan khusus untuk drive Serial ATA, seperti SATA hard disk , dan SATA CD atau DVD drive. PSU terbaru dilengkapi konektor ini untuk menyesuaikan perkembangan teknologi IDE drive. Dan jenis semua PS memiliki 2 konektor power SATA. Juga mendukung untuk optik drive, dan SSD drive.
Konektor 4-pin 12V (P4) dan konektor 8-pin 12V (EPS) digunakan untuk memberikan daya khusus kepada prosesor. P4 mulai digunakan pada motherboard untuk prosesor pentium 4 sehingga disebut P4. Fungsi dari konektor ini adalah sebagai penyedia tenaga tambahan sebesar 12 V untuk Prosesor Pentium 4. Konektor EPS biasa digunakan untuk motherboard server.
Konektor ini hanya berfungsi memasok daya ke floppy disk drive. Jumlah jalur pada konektor ini sama dengan pada konektor Molex, yaitu sebanyak 4 jalur dengan pembagian warna kabel dan besar tegangan sama. Hanya berbeda fisik, yaitu konektor floppy lebih kecil dibanding konektor Molex. Terdiri dari : Kabel warna kuning (+12 Volt ) , Kabel warna Hitam ( Ground ), Kabel warna merah (+5 Volt )Kabel warna Hitam ( Ground ).
Konektor pada Power Supply
Assalammualaikum wr wb apa kabar para oprekkers pada postingan sebelumnya sudah dijelaskan tentang Pengertian dan Jenis dari Power Supply. pada postingan kali saya akan membahas tentang Konektor pada Power Supply , tapi mungkin yang saya bisa beritahu hanya 7 konektor . Silahkan di baca sampai puas tolng dimaafkan bila ada yang salah soalnya saya juga masih belajar.Konektor pada Power Supply
Konektor 20/24 pin ATX motherboard
Konektor 20/24 Pin ini merupakan konektor dari power supply unit (PSU) yang dihubungkan ke motherboard, berfungsi sebagai sumber daya utama motherboard. Konektor ini terdiri dari 2 bagian. Bagian pertama berjumlah 20 pin dan bagian kedua 4 pin. Jika kita menggunakan motherboard yang baru maka konektor 20 dan 4 pin digabungkan.Versi lama ATX motherboard masih menggunakan konektor ATX 20 pin. Sedangkan pada motherboard selanjutnya sudah menggunakan konektor ATX 24 pin sebagai konektor sumber daya dari power supply.
Konektor ATA
ATA (Advanced
Technology Attachment) atau biasa juga dikenal dengan IDE drive merupakan kabel
konektor yang dibuat berdasarkan standart tahun 1986 yang masih menggunakan 16
bit pararel, dan terus di kembangkan hingga ATA-7 pada
tahun 2001 yang mempunyai kecepatan sebesar 133MBPs. kabel ATA masih banyak
digunakan untuk spesifikasi komputer lama semisal ; pentium 4 kebawah. dan
seperti yang sudah sedikit di singgung diatas, kabel ATA terdiri dari 40pin dan
maksimal panjang kabel hanya 18 inc (46 cm). Kabel ini sudah jarang digunakan karena mulai tergantikan dengan kabel SATA .
Konektor SATA
Berikut adalah konektor SATA, yang memiliki 7 pin. Konektor jenis ini hanya digunakan khusus untuk drive Serial ATA, seperti SATA hard disk , dan SATA CD atau DVD drive. PSU terbaru dilengkapi konektor ini untuk menyesuaikan perkembangan teknologi IDE drive. Dan jenis semua PS memiliki 2 konektor power SATA. Juga mendukung untuk optik drive, dan SSD drive.
Konektor 4 pin 12V
Konektor 4-pin 12V (P4) dan konektor 8-pin 12V (EPS) digunakan untuk memberikan daya khusus kepada prosesor. P4 mulai digunakan pada motherboard untuk prosesor pentium 4 sehingga disebut P4. Fungsi dari konektor ini adalah sebagai penyedia tenaga tambahan sebesar 12 V untuk Prosesor Pentium 4. Konektor EPS biasa digunakan untuk motherboard server.
Konektor 6/8 pin PCIe
Konektor 6/8 pin PCIe ini digunakan untuk memberikan daya pada beberapa graphic card yang berbasis
PCIe yang membutuhkan lebih banyak daya dibanding graphic card biasanya.Jarang
ditemukan di PC, hanya PC yang digunakan di bidang multimedia, terutama video.
Konektor ini terdiri dari 6-pin, terdiri dari 3 jalur +12V dan 3 jalur
ground.
Konektor 4 pin peripheral (Molex)
Konektor 4 pin (Molex)
ini digunakan untuk mensuplai daya ke berbagai komponen hardware yang terdapat di
dalam casing komputer. Komponen tersebut antara lain harddisk, CD-ROM, kipas,
dll. Konektor ini terdiri atas empat kabel. Sebuah kabel warna merah dengan
tegangan +5V berfungsi memberikan daya pada logic controller. Sebuah kabel
kuning dengan tegangan +12V sebagai sumber tenaga bagi motor penggerak. Dua
buah kabel hitam sebagai ground.
Konektor Floppy
Konektor ini hanya berfungsi memasok daya ke floppy disk drive. Jumlah jalur pada konektor ini sama dengan pada konektor Molex, yaitu sebanyak 4 jalur dengan pembagian warna kabel dan besar tegangan sama. Hanya berbeda fisik, yaitu konektor floppy lebih kecil dibanding konektor Molex. Terdiri dari : Kabel warna kuning (+12 Volt ) , Kabel warna Hitam ( Ground ), Kabel warna merah (+5 Volt )Kabel warna Hitam ( Ground ).



0 komentar: